Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Mengatasi Android Tidak Ada Suara


Cara Mengatasi Android Tidak Ada Suara – Android yang tiba-tiba menghilang suaranya tentu membuat panik. Kondisi demikian bisa terjadi karena beberapa hal. Misalnya salah pengaturan, terlalu berat kerja sistem, sampai banyak aplikasi yang tidak anda perbaharui. Sistem android yang sudah lama dan memerlukan pembaruan juga menyebabkan suaranya hilang tiba-tiba. Suara yang hilang bisa terjadi pada proses pemutaran video atau MP3 atau pada suara notifikasi. Mengatasi kondisi demikian bisa dengan melakukan beberapa langkah sederhana.

Tidak perlu panik dan membawa smartphone terlebih dulu ke service center. anda bisa mencoba beberapa langkah sederhana sekaligus mengidentifikasi penyebab sesungguhnya. Tidak selamanya suara yang tiba-tiba hilang pada smartphone karena speakernya yang rusak. Sebagian besar penyebabnya sangat berkaitan dengan sistem operasi dan pengaturan dari android itu sendiri. Di bawah ini ulasan selengkapnya untuk beberapa cara mudah mengatasi android yang suaranya tiba-tiba menghilang.

Berbagai Cara Mengatasi Android Tidak Ada Suara


1. Clear cache

Cobalah hapus cache terlebih dulu. Bisa jadi suara yang hilang mendadak karena sistem terlalu berat menjalankan perintah. Hal ini bisa disebabkan karena memori penyimpanan dan RAM sudah sangat terbebani. Hapus cache aplikasi dengan cara masuk ke menu Setting. Pilih aplikasi kemudian masuk ke aplikasi yang anda inginkan. Kemudian tekan pilihan clear cache.

2. Hapus data yang tidak penting

Jika masih belum berhasil, cobalah hapus data yang tidak penting. Mungkin saja cache yang dibersihkan belum cukup untuk membebaskan ruang penyimpanan. Hapus data seperti foto, musik, hingga aplikasi yang sekiranya sudah tidak digunakan. dengan demikian memori penyimpanan pun lebih lega. Cobalah restart smartphone setelah melakukan hal tersebut.

3. Pastikan pengaturan suara sudah maksimal

Pastikan juga pengaturan suara anda sudah maksimal. Biasanya dalam pengaturan suara ada beberapa tingkatan volume untuk bagian tertentu. Misalnya volume aplikasi, speaker, hingga notifikasi. Pastikan jika pengaturan volume sudah maksimal. Coba masuk ke menu Pengaturan dan identifikasi settingan suara yang ada di smartphone anda. Sesuaikan dengan kebutuhan dan cobalah lihat hasilnya.

4. Restart smartphone

Jika langkah 1-3 belum berhasil maka cobalah restart smartphone kembali. Restart smartphone akan membuat kinerjanya lebih segar. Anda bisa mengistirahatkan smartphone beberapa saat. Kemudian cobalah restart perangkat kembali untuk mendapatkan suara yang normal seperti biasa.

5. Matikan ponsel 

Jika restart masih belum berhasil cobalah matikan ponsel. Setelah itu cabut baterai (jika perangkat memiliki baterai removable). Lepas pula SIM dan SD card. Diamkan ponsel beberapa saat sampai tidak terasa panas. Pasang kembali perangkat tersebut kemudian hidupkan ponsel lagi.

Baca Juga "Cara Mempercepat Peforma Google Chrome Android"

Itu dia beberapa cara untuk mengatasi android yang tidak ada suara. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.